PENGENALAN PERANGKAT KOMPUTER
Definisi Komputer
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer pada awalnya dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmetika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri.
Dari pengertian diatas terdapat tiga istilah penting yang ditentukan yaitu :
· input/masukan (data )
· pengolahan data,dan
· informasi (output/keluaran)
Data adalah kumpulan kejadian yang nyata berupa angka,huruf simbol atau gabungan dari ketiganya. Pengolahan data adalah suatu prosesmanipulasi atau perubahan data ke bentuk yang lebih berguna yaitu informasi. Dan informasi adalah hasil dari suatu kegiatan pengolahan data yang memberikan bentuk yang lebih bermakna dari suatu fakta.
Ada tiga sistem komputer,yaitu :
- Hardware ( perangkat keras )
- Software ( perangkat lunak ) , dan
- Brainware( users)
Macam-Macam Perangkat Komputer ( hardware )
1.Casing Komputer
Casing CPU komputer adalah rumah yang berbentuk kotak yang berfungsi melindungi komponen komputer agar terhindar dari kerusakan. Casing CPU terbuat dari beberapa bahan. Umumnya dari stainless dan plastic namun ada pula yang terbuat dari tempered glass seperti untuk casing CPU game.
fungsi casing CPU komputer adalah sebagai berikut ini:
a). Pelindung
b). Memberi Nilai Estetika
c). Mengurangi Kebisingan
d). Pendingin
Seperti contoh gambar diatas,casing yang saya gunakan adalah
Merk : Enlight
Yang dilengkapi dengan Pada Bagian depan terdapat CD Rom, Flopy disk, 2 port USB, Port audio.
Sedangkan pada bagian belakang terdapat port input/output :
· 1 port PS 2 keyboard dan mouse
· 1 serial port
· 1 parallel port
· 1 Vga port
· 4 port USB 2.0
· 1 Port Lan
· 1 Port Audio
2.Power Supply
Pengertian Power Supply adalah salah satu hardware di dalam perangkat komputer yang berperan untuk memberikan suplai daya. Sesuai dengan pengertian power supply pada komputer, maka fungsi utamanya adalah untuk mengubah arus AC menjadi arus DC yang kemudian diubah menjadi daya atau energi yang dibutuhkan komponen-komponen pada komputer seperti motherboard, CD Room, Hardisk, dan komponen lainnya.
Dibawah ini adalah gambar dari power supply :
Power Supply yang saya Gunakan Adalah
Merek : Enlight 400 w
Product Number : Enp – 400 sh
V/A : 200v – 240v 10 A
Frekuensi : 50Hz – 60 Hz
Fungsi Warna Kabel Pada power supply1. Warna Merah (+5v) dan Warna Kuning (+12 v) berfungsi sebagai catu daya Harddisk dan CD-ROM.
2. Warna Orange(+3.3v) berfungsi sebagai catu daya di Processor.
3. Warna Putih (-5v) dan warna Ungu (+5v) berfungsi sebagai Stabilizer.
4. Warna Biru (-12v) berfungsi sebagai Power Off.
5. Warna Hijau(PS on/0v) berfungsi sebagai Power On.
6. Warna Abu-abu (+5v) berfungsi sebagai stabilizer di chipset.
7. Warna Hitam (Ground) = netral
Bentuk - Bentuk Konektor Beserta Fungsinya
Konektor 20/24 Pin ATX Motherboard
Konektor ini merupakan konektor dari power supply unit (PSU) yang dihubungkan ke motherboard, berfungsi sebagai sumber daya utama motherboard. Konektor ini terdiri dari 2 bagian. Bagian pertama berjumlah 20 pin dan bagian kedua 4 pin. Jika kita menggunakan motherboard yang baru maka konektor 20 dan 4 pin digabungkan.Versi lama ATX motherboard masih menggunakan konektor ATX 20 pin. Sedangkan pada motherboard selanjutnya sudah menggunakan konektor ATX 24 pin sebagai konektor sumber daya dari power supply.
Konektor 4/8 Pin 12V
Konektor 4-pin 12V (P4) dan konektor 8-pin 12V (EPS) digunakan untuk memberikan daya khusus kepada prosesor. P4 mulai digunakan pada motherboard untuk prosesor pentium 4 sehingga disebut P4. Fungsi dari konektor ini adalah sebagai penyedia tenaga tambahan sebesar 12 V untuk Prosesor Pentium 4. Konektor EPS biasa digunakan untuk motherboard server.
Konektor 6 Pin PCIe
Konektor ini digunakan untuk memberikan daya pada beberapa graphic card yang berbasis PCIe yang membutuhkan lebih banyak daya dibanding graphic card biasanya.Jarang ditemukan di PC, hanya PC yang digunakan di bidang multimedia, terutama video. Konektor ini terdiri dari 6-pin, terdiri dari 3 jalur +12V dan 3 jalur ground.
Konektor 4 Pin pheriperal power connector (Molex)
Konektor ini digunakan untuk memasok daya ke berbagai komponen hardware yang terdapat di dalam casing komputer. Komponen tersebut antara lain harddisk, CD-ROM, kipas, dll. Konektor ini terdiri atas empat kabel. Sebuah kabel warna merah dengan tegangan +5V berfungsi memberikan daya pada logic controller. Sebuah kabel kuning dengan tegangan +12V sebagai sumber tenaga bagi motor penggerak. Dua buah kabel hitam sebagai ground.
Konektor Floppy
Konektor ini hanya berfungsi memasok daya ke floppy disk drive. Jumlah jalur pada konektor ini sama dengan pada konektor Molex, yaitu sebanyak 4 jalur dengan pembagian warna kabel dan besar tegangan sama. Hanya berbeda fisik, yaitu konektor floppy lebih kecil dibanding konektor Molex.
Konektor HDD SATA
Kabel ini berfungsi untuk memasok daya khusus kepada Harddisk. Konektor ini digunakan khusus untuk komponen yang menggunakan interface SATA, misalnya harddisk. Konektor ini memiliki 3 tegangan, yaitu +3,3V, +5V, dan +12V
3. Processor
Prosesor adalah komponen utama atau otak dari laptop / komputer Anda. Prosesor terletak tepat di tengah motherboard. Prosesor memiliki fungsi yang penting bagi seluruh operasi perangkat komputer karena semua perintah dimulai dari processor. Maka dari itu, memilih prosesor terbaik untuk mendukung pekerjaan menggunakan komputer atau laptop sangat penting bagi pengguna. Mulai dari pekerjaan sederhana seperti menulis, membalas e-mail, berselancar di internet, main game, dan mengolah grafis semua dilakukan dengan komputer atau laptop.
Fungsi Prosesor
Fungsi processor secara umum adalah mengolah perintah yang masuk kemudian dikeluarkan berupa output yaitu pemberi perintah. Fungsi prosesor adalah:
1. Memastikan komputer bekerja dengan baik
2. Menjalankan proses informasi pada komputer
3. Memberikan perintah kepada tiap komponen komputer
4. Menjaga performa komputer
5. Menunjang kegiatan spesifik komputer
6. Mengolah perhitungan algoritma
7. Menjaga stabilitas komponen computer
8. Mendukung kebutuhan spesifik computer
Pada Processor yang saya identifikasi adalah : Intel Core 2 Quad Q95050 ( 2.83 GHz,133 MHz cache 12 mb) Dengan jenis soket yang digunakan LGA 775
4. RAM
RAM atau Random Access Memory merupakan hardware yang terdapat di dalam perangkat gadget seperti komputer, laptop, dan smartphone. RAM ini berfungsi sebagai tempat penyimpanan data sementara dan hanya bekerja saat perangkat tersebut hidup atau beroperasi. Hal ini dimaksudkan bahwa, saat perangkat elektronik yang dijalankan oleh suatu aplikasi program akan menggunakan RAM untuk menempatkan data sementara. Kapasitas RAM di dalam suatu perangkat sangat berpengaruh pada tingkat kecepatan proses data di perangkat tersebut. Sehingga kegiatan yang dilakukan pada perangkat seperti proses penyimpanan data, membuka data, dan menjalankan program akan semakin cepat sesuai besarnya RAM komputer tersebut.
Fungsi RAM
Fungsi utama RAM adalah untuk mempercepat pemrosesan data pada perangkat. Tak heran jika semakin besar kapasitas RAM yang dipasang, maka semakin cepat juga perangkat tersebut bekerja. Tidak hanya itu berikut fungsi RAM.
- Dapat menyimpan data yang berasal dari piranti masuk sampai data dikirim ke ALU atau Arithmetic Logic Unit untuk diproses.
- Dapat digunakan untuk menyimpan data hasil pemrosesan ALU sebelum dikirim ke piranti keluaran.
- Dapat menampung program atau intruksi yang berasal dari piranti masuk atau dari piranti pengingat sekunder.
- Dapat mempercepat proses pengolahan data.
5. Expansion Card
Expansion Card (Kartu Ekspansi) adalah printed circuit board (papan sirkuit cetak) yang dapat disisipkan ke dalam electrical connector (konektor listrik), atau expansion slot (slot ekspansi) pada motherboard komputer, backplane atau kartu riser untuk menambahkan fungsionalitas ke sistem komputer melalui Expansion Bus.
Expansion Bus (bus ekspansi) adalah Bus komputer yang memindahkan informasi antara perangkat keras internal sistem komputer (termasuk CPU dan RAM) dan perangkat periferal. Expansion Bus merupakan kumpulan kabel dan protokol yang memungkinkan untuk ekspansi komputer.
Fungsi Expansion Card Komputer
Tujuan utama Expansion Card adalah untuk meningkatkan kemampuan yang ada pada motherboard. Penerapan Expansion Card meningkat dengan cepat di dunia komputasi karena memberi kemampuan untuk pengguna dalam menyesuaikan kinerja komputer.
1. Vga Card
VGA Card atau biasa disebut kartu grafis adalah suatu perangkat keras pada komputer yang berfungsi untuk mengolah dan menerjemahkan data grafis komputer ke layar monitor.
Fungsi VGA Card dianggap tidak penting karena biasanya sudah dibenamkan langsung di komputer (VGA card onboard), sehingga jika kamu hanya menggunakan komputernya untuk aktifitas multitasking seperti microsoft office, atau browsing, maka tidak perlu menggunakan VGA card dengan spesifikasi tinggi.
Namun, jika kamu menggunakannya untuk keperluan gaming dan grafis yang memerlukan tampilan grafis yang tinggi, maka wajib hukumnya menggunakan VGA Card ini, bisa memakai VGA card ATI atau Nvidia.
VGA card ini memiliki berbagai macam spesifikasi. Kalau kita hobi gaming seperti dota atau game online lainnya, desain grafis, dan bahkan banyak juga sekarang game PC offline yang menawarkan
Hasil Identifikasi :
· Merek : Geforce 7200Gs PCI – E
· Kapasitas : 128 MB
· Jenis : DDR 2
2. Wlan
Wifi Adapter sering juga disebut dengan WLAN Card. Wifi Adapter adalah alat yang dipakai pada perangkat komputer atau laptop agar dapat tersambung dengan koneksi Wifi yang tersedia di sekitarnya. Koneksi pada wifi adapter dapat terjadi dalam dua mode yaitu mode infrastruktur dan mode ad hoc. Pada mode infrastruktur, data pada jaringan ditransfer menggunakan access point yang berfungsi sebagai pusat.
3. Lan
LAN Card merupakan perangkat keras jaringan yang berbentuk seperti kartu, dimana fungsi utamanya adalah menghubungkan dua atau lebih komputer / perangkat komputer guna melakukan pertukaran data. Perangkat ini dapat dihubungkan dengan jaringan komputer menggunakan alamat MAC. Dengan adanya perangkat ini, setiap komputer bisa terhubung dengan jaringan yang dimaksud. Bentuk LAN Card yang sedemikian itu menjadikannya mirip seperti kartu kredit. Ada beberapa tipe LAN Card yang banyak ditemui, misalnya PCMCIA Card yang dapat digunakan di laptop.
Hasil Identifikasi :
· Merek : Alied Telesyn AT – 2500 txl
· Kecepatan : 10/100 Mbps
6. Harddisk
Apa pengertian dari harddisk?
Hard disk adalah komponen perangkat keras yang menyimpan semua konten digital. Dokumen, foto, musik, video, program, preferensi aplikasi, dan sistem operasi mewakili konten digital yang tersimpan di hard disk. Hard disk dapat berupa eksternal atau internal.
Fungsi Hardisk adalah untuk menyimpan data secara permanen ke dalam sector – sector yang terdapat pada disk yang telah tersedia di dalam nya untuk di read atau write, lain hal nya dengan ram yang fungsinya hanya untuk menyimpan data secara sementara.
7. Optical Drive
Optical Drive atau yang lebih dikenal dengan istilah Optical Disk Drive (ODD) adalah salah satu perangkat keras yang umumnya terdapat pada PC maupun laptop. ODD digunakan untuk membaca dan menulis data ke CD dan DVD, yang dikenal dengan istilah burning. ODD menggunakan sinar laser pada spektrum untuk membaca dan menulis data ke piringan CD maupun DVD.
ODD mempunyai 2 fungsi, yaitu sebagai perangkat untuk menuliskan data pada media simpan CD maupun DVD, dan yang kedua adalah membaca data dari media simpan tersebut. Fungsi yang pertama, yaitu sebagai perangkat pembaca data, umumnya digunakan untuk melakukan installing suatu software komersial, menonton film, dan melakukan pembacaan data untuk keperluan copying atau burning.
Sedangkan fungsi optical drive yang kedua adalah sebagai perangkat untuk menuliskan data ke media simpan baik CD atau DVD. Sampai sekitar 7 tahun lalu menyimpan data di dalam media simpan seperti CD dan DVD ini menjadi pilihan banyak orang karena mempunyai tingkat keamananan dan proteksi yang tinggi terhadap kerusakan data dan serangan virus. Namun sejak kemunculan media simpan hard disk drive external (HDD-Ext), orang mulai beralih dari media simpan ini.
Akan tetapi media simpan CD dan DVD masih tetap menjadi pilihan nomor satu bagi para pengembang software komersial untuk mendistribusikan produk mereka. Oleh karena itu, ODD masih tetap eksis sampai sekarang karena CD dan DVD hanya bisa dibaca menggunakan perangkat ODD ini. Selain itu produk ODD dalam kehidupan sehari-hari seperti CD player tidak akan pernah mematikan keberadaan ODD dalam dunia entertainment.
Hasil Identifikasi ODD :
Merek : Pioneer
Jenis : Dvd – r/rw
Tipe : sata
Kapasitas : 4,7 GB
Kemampuan RPM : Umumnya 1.600 sampai dengan 4.000 rpm
8. CPU Fan
Kipas pendingin, adalah salah satu kelengkapan pada komputer. Fungsi utama dari sebuah kipas komputer adalah mengeluarkan panas dan menggantinya dengan udara segar ke dalam sistem. Kipas pendingin ini telah dirancang agar sesuai ditempatkan pada motherboard atau hard disk drive. Ada sekitar 3 atau 4 baling-baling kipas pada CPU. Ada juga komputer yang telah dirancang khusus sudah mempunyai kipas extra yang ditempelkan pada casing komputer yang terbuat dari alumunium, namun demikian kipas tersebut tidaklah cukup untuk meredam panas yang dihasilkan oleh CPU sehingga tetap harus dipasang kipas pendingin CPU, apalagi untuk komputer yang digunakan antara antara 12 hingga 15 jam sehari sehingga kipas tersebut tidak akan cukup untuk memberikan ventilasi udara yang memadai. Oleh karena itu kipas pendingin untuk CPU didesain dan telah terbukti mampu meredam panas yang dihasilkan oleh CPU walaupun komputer dioperasikan dalam jangka waktu yang lama.
Fungsi utama dari pendingin CPU adalah menjaga agar CPU tetap dalam suhu yang masih dapat ditolerir oleh CPU tersebut. Tetapi fungsi itu dapat terganggu oleh debu yang menempel pada baling-baling kipas pendingin CPU. Debu tersebut sedikit demi sedikit akan mengurangi kinerja kipas pendingin tersebut karena semakin banyak debu yang menempel maka akan semakin berat putaran pada kipas pendingin. Oleh karena itu diperlukan perawatan secara rutin untuk membersihkan debu yang menempel pada kipas pendingin CPU.
Ada dua buah kipas utama yang harus berjalan baik di komputer, yaitu:
· Kipas processor, yang berfungsi membuang hawa panas yang diserap oleh heat
· Kipas power supply, yang fungsinya membuang hawa panas terhadap komponen-komponen yang terdapat di power supply.
Akibat yang ditimbulkan bila kipas rusak atau tidak dipasangPada kipas processor, tentu saja ini akan berakibat fatal. Sebab komputer tentu tidak akan bisa loading. Dan permasalahan terkecil adalah komputer akan terus melakukan restart atau mati mendadak. Terkadang, komputer tidak bisa di hidupkan kembali. Hingga butuh beberapa saat sampai processor dingin baru komputer bisa dihidupkan. Dan kejadian restart atau mati mendadak akan terjadi kembali.
Pada processor dan motherboard tertentu, yang dilengkapi dengan sensor panas maka komputer akan mati dengan sendirinya pada derajat panas tertentu. Sehingga bisa dibilang processor akan aman. Tapi pada processor dan motherboard tertentu yang tidak dilengkapi dengan sensor panas, maka kerusakan pada kipas akan mengakibatkan jebolnya processor dan motherboard.
Hasil Identifikasi Cpu Fan :
Merek : Intel E33681 – 001
Size : Standart LGA 775
V/A : 12 / 0.60 A
Menggunakan 4 Pin
9. Motherboard
Motherboard komputer adalah bagian penting (Ibu Dari dari komputer yang bentuknya mirip papan. Papan yang digunakan adalah jenis PCB dan memiliki banyak konektor. Motherboard sendiri ialah tempat bebagai komponen elektronik yang saling terhubung pada sebuah PC. Selain itu, motherboard pun memiliki chip bios atau program penggerak, jalur serta konektor untuk menghubungkan masing-masing perangkat.
Saat terjadi perintah, pesan akan dilanjutkan ke motherboard lalu dilanjutkan board yang sesuai. Bisa dibilang, bagian dari motherboard adalah inti dari komputer itu sendiri. Anda bisa membongkar pasang bagian ini untuk menambah komponen agar komputer berjalan dengan baik.
Hasil identifikasi saya :
Merek : Foxconn GN15235 G31MXP series
1.Soket processor : LGA 775
2.Slot Ram : 2 Slot Menggunakan DDR 2, Dengan kapasitas 2GB (PC – 6400)
3.Chipset : Intel G31 + ICH 7
4.Bios :Phoenix x bios D686 bios
5.Battery Cmos : CR2032 NEWSUN 3V
6.Port IO :1 port PS 2 keyboard dan mouse
1 serial port
1 parallel port
Vga port
4 port USB 2.0
1 Port Lan
1 Port Audio
7.Header Front Panel
8.Front Panel USB : 2 port
9.Header Audio :1 port
10.Kabel Sata :4 port
Komentar
Posting Komentar